Penyuluhan Kesehatan dan Bahaya Pelecehan Seksual - DESA CENANG

CENANG NEWS

Post Top Ad

header ads

Jumat, 09 November 2018

Penyuluhan Kesehatan dan Bahaya Pelecehan Seksual


         Cenang, (desacenang.id)- Dinas Kesehatan Puskesmas Jatirokeh mengadakan Penyuluhan Kesehatan dan Pemberian Tablet Tambah Darah di MTs.Riyadlotul 'Uqul Cenang. Tujuan kegiatan ini supaya murid-murid yang beranjak remaja ini memahami betul tentang kesehatannya sendiri dan sasaran kegiatan ini adalah remaja putri,Sabtu(10/11).

Pada awalnya murid-murid merasa cemas melihat kedatangan petugas puskesmas, karena mereka takut disuntik. Namun, setelah dijelaskan merekapun merasa tenang dan memperhatikan dengan seksama.

Petugas puskesmas Emeliya Contesa menjelaskan bahayanya pelecehan seksual yang marak terjadi.
"Apabila ada yang melakukan pelecehan seksual terhadap kalian, jangan takut untuk melaporkannya ke orang tua,guru,dokter,polisi,teman ataupun orang terdekat lainya. Jangan diam saja, kalau kalian diam pelaku pelecahan merasa senang dan akan mengulanginya kembali. Tubuh ini hak milik kita dan kitalah orang pertama yang harus menjaganya,"jelas Emeliya.

Adapun jenis pelecehan seksual yang sering terjadi antara lain memegang area dada, pantat, kemaluan, dan mulut. Pelecehan seksual merupakan tindak kejahatan, jadi pelakunya bisa mendapat hukuman. Yang terpenting jaga diri dan jangan takut untuk melapor, imbuh Emeliya.
Selain itu Emeliya juga membagikan tablet penambah darah gratis. Tablet ini berfungsi mencegah penyakit anemia dan menjaga kesehatan organ reproduksi.

Perwakilan murid Astin Windari(14) mengaku senang adanya penyuluhan ini, meskipun awalnya dia merasa takut kalau dirinya akan disuntik.

"Saya senang dapat obat tambah darah gratis, tidak perlu beli. Dan harus hati-hati atas tindakan kejahatan pelecehan seksual," tutur Astin. (JN)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad

header ads